Menyusun Bahan Ajar Berstandar Internasional, PGMI STAIMA Al-Hikam Cetak Guru SD Berkelas Dunia
STAIMA - Program Studi PGMI STAI Ma'had Aly Al-Hikam Malang mengadakan
webinar internasional bertajuk “Penguatan Kompetensi Pedagogik Guru Sekolah
Dasar: Optimalisasi Penyusunan Bahan Ajar Berbasis Internasional”. Acara yang
digelar melalui platform Zoom Meeting ini menghadirkan dua narasumber kompeten,
Sabtu, (28/12).
Narasumber pertama adalah Suhailah Binti Saat, seorang Guru Besar
dari Sekolah Rendah Islam Integrasi Al Amin, Malaysia, yang akan berbagi
wawasan tentang penerapan standar internasional dalam penyusunan bahan ajar.
“Bahan ajar menjadi penting karena menjadi acuan atau dasar dalam
proses pembelajaran. Maka dari itu guru harus mampu membuat bahan ajar yang
berkualitas,” ungkap Suhailah.
Narasumber kedua, Dr. Rohmah Istikomah, S.S., M.Pd.I, selaku Ketua
Prodi PGMI STAIMA Al-Hikam Malang, akan memberikan perspektif lokal yang
relevan untuk guru di Indonesia.
“Guru harus siap dalam menghadapi tantangan mengajar di era digital
dan menciptakan strategi pembelajaran yang efektif guna meningkatkan minat dan
literasi peserta didik,” ucapnya
Dr. Rohmah Istikomah menyampaikan harapannya agar para guru dapat
meningkatkan kualitas pembelajaran yang inovatif, relevan dengan standar
global, sekaligus tetap berakar pada nilai-nilai lokal.
“Dengan bahan ajar yang terstandar internasional, kita dapat
mencetak generasi unggul yang siap bersaing di kancah global tanpa melupakan
identitas budaya dan nilai luhur bangsa,” ujar Dr. Rohmah.
Webinar ini menjadi bagian dari upaya PGMI STAIMA Al-Hikam Malang untuk mendorong guru-guru sekolah dasar agar lebih siap menghadapi tantangan dunia pendidikan di era globalisasi. Dengan mengintegrasikan nilai lokal dan pendekatan internasional, acara ini diharapkan mampu menghasilkan strategi pembelajaran yang berdaya guna bagi siswa sebagai calon pemimpin masa depan.
Antusiasme peserta terlihat dari banyaknya pertanyaan interaktif
selama sesi diskusi. Para guru yang hadir mengapresiasi materi yang
disampaikan, terutama tips praktis dalam menyusun bahan ajar berbasis
internasional yang tetap sesuai dengan konteks kebutuhan siswa Indonesia.
Webinar ini tidak hanya memberikan wawasan baru tetapi juga menjadi
inspirasi bagi guru-guru untuk terus belajar dan berinovasi demi kemajuan pendidikan.
STAIMA Al-Hikam Malang membuktikan diri sebagai institusi pendidikan yang
peduli terhadap pengembangan kompetensi tenaga pendidik di Indonesia.