OSPAM HARMONI, Spirit Baru Santri Al-Hikam




Setelah melaksanakan Rapat Tahunan OSPAM (Organisasi Santri Pesantren Mahasiswa) Al-Hikam, tiba saatnya pelantikan Pengurus OSPAM baru pada Sabtu (30/04/2016) di Auditorium Pesma Al-Hikam Malang. Acara dimulai pukul 18.30 WIB dan dibuka dengan bacaan bacaan ayat suci Al-Quran oleh sahabat Ilham. Lalu dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia raya dan Himne serta Mars Al-Hikam. Para santri tampak semangat dan hikmat menyanyikannya.

Agenda selanjutnya, sambutan-sambutan. Sambutan pertama disampaikan ketua pelaksana RTO (Rapat Tahunan OSPAM), Ahmad Nauval Wildani. Ia menyampaikan laporan hasil kegiatan RTO sekaligus turut berharap Ospam yang baru ini bisa menjadi lebih baik lagi.

Acara dilanjutkan dengan pembacaan Surat Keterangan OSPAM periode 2016-2017 yang disampaikan oleh Kepala Kesantrian, Ustad Nur Kholis. Satu persatu anggota OSPAM dipanggil dan maju kedepan untuk selanjutnya dibacakan ikrar oleh Wakil Pengasuh Pesma Al-Hikam, Ustad M. Nafi’. Lalu serah terima jabatan yang diwakili Ketua OSPAM Demisioner dan ketua OSPAM baru. Diakhiri dengan foto pengurus OSPAM yang dilantik dengan wakil pengasuh Pesma Al-Hikam.

Ketua OSPAM Candradimuka, Cahya Dwi Widyanata, dalam sambutannya, yakin OSPAM yang baru ini pasti mampu menjadi lebih baik. “Tetap semangat berjuang dan mengabdi untuk pesantren kita ini” ujar Cahya Dwi. Risyal Riski Yogaswara, Ketua OSPAM Baru, memperkenalkan nama ospam yang baru ini yaitu OSPAM HARMONI. “Kami berharap OSPAM Harmoni dapat memimpin secara harmoni baik antar departemen dan anggota OSPAM sendiri, bahkan antar organisasi di Pesantren ini,” harap Ketua Umum OSPAM terpilih ini.  “Kami sangat mengharap saran dan masukkan dari sahabat-sahabat santri sekalian,” tambahnya.

Acara diakhiri dengan Mauidhoh Hasanah oleh Ustadz M. Nafi’. Ia menyampaikan bahwa sebenarnya Abah Hasyim Muzadi hendak hadir dalam acara ini, namun beliau berhalangan hadir karena harus takziah ke Jombang. Maka dari itu Ustad Nafi’ diminta untuk menggantikan abah. “Banyak pemimpin yang belum siap untuk dipimpin,” kata beliau. Maka dari itu, pesan Ustadz M Nafi, semua santri baik yang dilantik menjadi pengurus maupun anggota harus siap memimpin dan dipimpin. “Kualitas seseorang dapat dilihat dari sportivitasnya, ketika menjadi OSPAM harus siap memimpin dan setelah menjadi OSPAM juga harus siap untuk dipimpin,” tutupnya.