Semarak Peringatan Dies Natalis MPI Yang Ke 8 STAI Mahad Aly Al-Hikam



kegiatan-kampus,kegiatan-mahasiswa

STAIMA – Program Studi Manajemen Pendidikan Islam (MPI) STAI Ma'had Aly Al-Hikam Malang mengadakan acara Nies Natalis yang ke-8 di gedung induk lt.3 Al-Hikam Malang. Dalam acara ini dihadiri mahasiswa prodi MPI semua angkatan mulai 2019 hingga 2022 serta menyelenggerakan lomba prestasi ilmiah untuk mahasiswa yang sangat menarik.

Kegiatan pada Sabtu, (28/1) yang bertema prestasi ilmiah tersebut memuat berkaitan dengan bidang MPI. Kategori lomba yang akan dilombakan antara lain Presentasi Ilmiah, Pidato Bahasa Asing (Arab & Inggris), dan Drama Klasikal.

Acara Dies Natalis ini diawali dengan pembukaan. Kemudian dilanjutkan pembacaan ayat suci al-Qur'an. Setelah itu dilanjutkan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Hymne dan Mars STAIMA Al-Hikam Malang. Acara dilanjutkan sambutan oleh Kaprodi MPI bapak Zaedun Na'im, M.Pd.I. dalam sambutannya beliau mengucapkan banyak terima kasih atas terselenggaranya acara dies natalis terutama kekompakan dan semangat mahasiswa yang ikut berpartisipasi atas terselenggranya acara dies natalis ini. Ditambahkan oleh kaprodi MPI, kaprodi MPI mengajak semua unsur yang ada di prodi MPI termasuk dosen dan mahasiswa untuk bersama-sama memajukan dan memiliki visi yang sama yakni bagaimana prodi MPI kedepan bisa menjadi prodi yang unggul dan bermanfaat bagi bangsa ini.

Suksesnya acara ini tentu tidak terlepas dari terjalinnya kerja sama yang sinergis antara Himpunan Mahasiswa Prodi MPI sebagai panitia penyelenggara dengan seluruh mahasiswa Prodi MPI yang ada di STAI Ma’had Aly Al-Hikam Malang.

Jika ingin membaca berita lengkapnya silahkan klik link di bawah ini

http://www.mpistaima2015.com/2023/01/dies-natalis-prodi-mpi-ke-8.html